Hasil Sprint Race MotoGP India 2023- Jorge Martin Juara, Marquez Ketiga

Jorge Martin keluar menjadi pemenang sprit race MotoGP India 2023. Rider Pramac Racing itu mengungguli Francesco Bagnaia dan Marc Marquez.

Di Sirkuit Internasional Buddh, India, Sabtu (23/9/2023), sprint race digelar agak molor lantaran cuaca buruk. Hujan deras sempat turun, membuat start mesti ditunda.

Balapan baru dimulai pukul 19.00 WIB, dengan drama langsung terjadi di awal sesi. Marco Bezzecchi langsung terhantam rekannya sendiri, Luca Marini. Jorge Martin langsung merebut posisi terdepan.

Kecelakaan juga terjadi antara Pol Espargaro dan Stefan Bradl. Keduanya crash di Turn 1.

Di posisi terdepan, Martin, Bagnaia, dan Marquez bersaing ketat. Martin bisa memimpin berkat kecepatannya, sementara Bagnaia harus meladeni Marquez, yang mengekor di belakangnya.

sepanjang sprint race, banyak rider berjatuhan. Joan Mir, Johann Zarco, hingga Aleix Espargaro juga mengalami insiden di sirkuit.

Sampai akhirnya, Martin tak terkejar dan bisa menyelesaikan 10 lap sprint race. Ia dibuntuti Bagnaia di posisi dua, dan Marquez ketiga.

Hasil ini membuat Martin meraih 12 poin tambahan, Bagnaia 9 poin, dan Marquez tujuh poin. Bagi Marquez, ini podium pertamanya sejak bisa naik podium di seri Portimao.

Hasil Sprint Race MotoGP India

PosRiderNatTeam
1Jorge MartinSPAPramac Ducati (GP23)
2Francesco BagnaiaITADucati Lenovo (GP23)
3Marc MarquezSPARepsol Honda (RC213V)
4Brad BinderRSARed Bull KTM (RC16)
5Marco BezzecchiITAMooney VR46 Ducati (GP22)
6Fabio QuartararoFRAMonster Yamaha (YZR-M1)
7Jack MillerAUSRed Bull KTM (RC16)
8Maverick ViñalesSPAAprilia Factory (RS-GP23)
9Raul FernandezSPARNF Aprilia (RS-GP22)
10Fabio Di GiannantonioITAGresini Ducati (GP22)
11Augusto FernandezSPATech3 GASGAS (RC16)*
12Miguel OliveiraPORRNF Aprilia (RS-GP22)
13Takaaki NakagamiJPNLCR Honda (RC213V)
14Michele PirroITADucati Lenovo (GP23)
15Franco MorbidelliITAMonster Yamaha (YZR-M1)
Aleix EspargaroSPAAprilia Factory (RS-GP23)
Johann ZarcoFRAPramac Ducati (GP23)
Joan MirSPARepsol Honda (RC213V)
Luca MariniITAMooney VR46 Ducati (GP22)
Pol EspargaroSPATech3 GASGAS (RC16)
Stefan BradlGERLCR Honda (RC213V)